Jenis Makanan dan Minuman yang Patut Dihindari Penderita Asam Lambung

Jenis Makanan dan Minuman yang Patut Dihindari Penderita Asam Lambung

Makanan memang secara langsung akan memberikan efek yang sangat luar biasa bagi penderita penyakit seperti maag, penderita tipes dan beberapa penyakit lainnya yang mungkin akan sangat fatal akibatnya jika sampai salah mengkonsumsi makanan. Maka dari itu, jika memang dari awal sudah menderita dan mengeluhkan beberapa gejala penyakit yang sangat berbahaya atau mungkin penyakit yang bisa kambuh kembali menjaga pola makan adalah salah satu hal dan langkah terbaik yang bisa dilakukan.

Tidak hanya bagi para penderita penyakit seperti maag dan tipes saja yang sudah disebutkan di atas yang memang sangat harus menjaga pola makan, ada berbagai macam gejala-gejala munculnya penyakit lain yang juga wajib waspada dengan pola makan setiap harinya dan apa saja yang menjadi pantangan supaya penyakit dan gejala yang bisa saja mengganggu kesehatan tubuh dapat dihindari. Tetapi tidak hanya sekadar makanan saja namun juga harus memperhatikan minuman yang dikonsumsi setiap harinya.

Sebagai contohnya salah satu penyakit yang perlu sekali memperhatikan pola makan dan makanan yang akan dikonsumsi adalah asam lambung. Jika penyakit dan gejalanya sudah naik ke kerongkongan maka akan sangat mengganggu kegiatan sehari-hari karena rasa yang tidak nyaman pada tubuh. Dan penyakit ini adalah salah satu jenis penyakit yang mudah sekali kambuh jika tidak berhati-hati dalam urusan makanan dan minuman. Lalu apa saja jenis makanan dan minuman yang menjadi pantangan untuk penderita penyakit yang terkait dengan naiknya asam di perut ke kerongkongan? Berikut ini penjelasannya:

  • Makanan tinggi lemak

Meski pada dasarnya lemak dibutuhkan oleh tubuh manusia, namun jika konsumsi lemak terlalu tinggi maka akan sangat buruk juga bagi kesehatan dan akan memicu berbagai macam penyakit yang akan mengganggu kesehatan. Beberapa jenis makanan yang banyak mengandung lemak tinggi adalah seperti daging sapi, kambing, domba dan seperti makanan yang sudah digoreng atau bisa juga beberapa desert seperti es krim, kue dan masih banyak lagi.

  • Cokelat

Cokelat juga merupakan salah satu penyakit yang harus dihindari oleh para penderita penyakit maag dan sejenisnya. Makanan ini adalah salah satu jenis makanan pantangan karena bisa menyebabkan asam lambung yang naik ke bagian kerongkongan. Hal ini jelas disebabkan oleh kandungan bahan-bahan yang ada di dalam cokelat tersebut karena biasanya cokelat merupakan salah satu makanan yang banyak mengandung cafein dan stimulan lain seperti theobromine yang juga sebagai salah satu penyebab asam pada perut naik dan menyebabkan gejala penyakit yang cukup serius.

  • Kopi

Anda sangat menyukai kopi namun tiba-tiba perut terasa tidak nyaman setelah mengkonsumsi kopi? Anda harus benar-benar waspada dengan hal ini. kopi merupakan salah satu jenis minuman yang banyak mengandung kafein yang bisa menimbulkan berbagai macam masalah kesehatan yang berhubungan dengan masalah pencernaan dan perut. Karena kandungan cafein yang ada di kopi inilah yang dipercaya bisa membuat kinerja otot pada katup kerongkongan pada bagian bawah yang menyebabkan timbulnya penyakit maag dan asam perut yang naik ke kerongkongan.

Di atas adalah beberapa informasi tentang makanan dan minuman yang menjadi pantangan bagi penderita asam lambung dan mungkin penderita penyakit lain yang sangat erat dengan masalah perut dan pencernaan. Maka dari itu, jangan sampai Anda jika dari awal sudah memiliki gejala penyakit maag dan sejenisnya, hindari beberapa makanan dan minuman yang sudah disebutkan di atas untuk menghindari penyakit menjadi lebih parah.

Related posts